DOMINO365 – Mantan juara dunia tinju, Floyd Mayweather Jr, kembali melontarkan pernyataan sombong mengenai perjalanan kariernya. Bahkan, pemilik julukan The Money tersebut mengaku telah sukses mengubah sejarah tinju saat ini.
“Sebagai seorang atlet profesional, saya telah sukses mengubah sejarah dunia tinju. Apa yang sudah saya lakukan sejauh ini sangat tidak mungkin disamakan oleh para petinju lainnya,” ucap Mayweather Jr, seperti disadur Boxingscene, Jumat (11/12/2015).
Selain itu, Mayweather Jr juga coba mengomentari rekor 49 kemenangan beruntun miliknya. Pria berusia 38 tahun tersebut berharap rekornya tersebut mampu bertahan selama mungkin. Namun, jika memang ada yang memecahkannya, maka ia tak terlalu mempermasalahkan hal tersebut.
“Sebagai seorang atlet, saya tak ingin ada orang yang mampu memecahkan raihan saya. Namun, jika Anda bertanya kepada saya saat ini, maka saya tak akan peduli apakah itu akan dirusak orang atau tidak,” jelas mantan petinju kebanggaan warga Amerika Serikat itu.
“Itu karena tugas saya di olahraga tersebut sudah selesai, dan kini saya hanya ingin menikmati sisa-sisa perjuangan saya selama berada di dunia itu dalam kurun waktu hampir 10 tahun. Jadi saya sudah tak memikirkan hal itu lagi,” tutupnya.
Sumber : Okezone